SINTESANEWS.ID – Budidaya madu kelulut di Kelurahan Mangkurawang, Kecamatan Tenggarong, terus dikembangkan sebagai salah satu potensi ekonomi unggulan daerah.
Saat ini, lebih dari satu hektare lahan telah dimanfaatkan untuk produksi madu kelulut yang dikelola oleh koperasi setempat.
Lurah Mangkurawang, Ardiansyah, mengungkapkan bahwa madu kelulut memiliki prospek besar di pasaran karena memiliki banyak manfaat kesehatan dan sudah mulai dikemas dengan lebih menarik.
“Kita ingin mendorong produksi madu kelulut menjadi produk unggulan daerah yang mampu bersaing di pasar,” jelasnya, Selasa (11/3/2025).
Selain itu, pemerintah kelurahan juga berupaya mendukung pelatihan dan pembinaan bagi peternak lebah kelulut, sehingga mereka dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi.
Menurut Ardiansyah, pengembangan budidaya madu kelulut ini diharapkan tidak hanya memberikan nilai tambah ekonomi bagi petani, tetapi juga membantu konservasi lingkungan, karena lebah kelulut berperan dalam menjaga keseimbangan ekosistem. (Adv/ar)
































