Home » Berita Utama » Hasbi Sebut Partai Mahasiswa Buyarkan Gerakan Mahasiswa Indonesia

Hasbi Sebut Partai Mahasiswa Buyarkan Gerakan Mahasiswa Indonesia

Sabtu,7 Mei 2022 02:23WIB

Bagikan :

Kukar, sintesanews.id – Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia mengesahkan Partai mahasiswa. Hal itu menuai sorotan dari Ketua Bidang Sosial dan Politik Himpunan Mahasiswa Pascasarjana (HMP) Universitas Mulawarman Samarinda, Muhammad Hasbi.

Menurut Hasbi, pembentukan Partai Mahasiswa berhasil membuyarkan fokus mahasiswa dari aksi demonstrasi yang terus dilaksanakan di beberapa daerah dalam menyoroti berbagai permasalahan dalam negeri.

Ia menyayangkan kemunculan Partai Mahasiswa itu. Sebab, hal tersebut dapat melunturkan status mahasiswa.

“Apalagi status kemahasiswaan pada dasarnya bersifat temporer dan partai politik itu jelas tidak bersifat sementara,” terangnya kepada sintesanews.id baru-baru ini.

Partai Mahasiswa juga dinilainya seakan melunturkan independensi mahasiswa sebagai perpanjangan tangan dari masyarakat, yang juga berfungsi sebagai social control bagi pemerintah.

Jika ditarik dalam perspektif hukum Undang-Undang Dasar 1945, memang tidak ada larangan setiap orang atau kelompok berserikat, berkumpul, dan mendirikan partai politik, tapi harus sesuai dengan norma yang berlaku.

“Mungkin ini menjadi dalih kuat kenapa Partai Mahasiswa ini dibentuk. Dan jelas, sah-sah saja apabila ada kelompok yang ingin mendirikan partai politik,” bebernya.

Kendati demikian, partai tersebut belum memiliki kejelasan dalam banyak hal. Bahkan, sampai saat ini cukup banyak pertanyaan publik yang belum terjawab.

Hasbi menyebut bahwa setiap partai politik memerlukan landasan ideologis. Lantas bagaimana dengan partai mahasiswa tersebut?

Ia menduga ada oknum dan kepentingan kekuasaan yang diselipkan di balik berdirinya partai ini. Dia juga mempertanyakan sumber pendanaan dari partai itu. “Dan juga dari mana anggaran partai ini didapat,” ungkapnya. (*)

Penulis: Mursid Mubarak

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

cb69ca3e-61d6-4002-8894-a924a9d8e08a

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK