Home » Daerah » Kutai Kartanegara » Aji Ali Husni: PPI bisa Jadi Mitra Dispora Kukar untuk Memasyarakatkan Program di Bidang Kepemudaan

Aji Ali Husni: PPI bisa Jadi Mitra Dispora Kukar untuk Memasyarakatkan Program di Bidang Kepemudaan

Sabtu,1 Juli 2023 08:43WIB

Bagikan : Array
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kutai Kartanegara, Aji Ali Husni. (Sintesa News/Muhammad As'ari)

SINTESANEWS.ID – Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dinilai memiliki peran untuk menyosialisasikan berbagai program di bidang kepemudaan.

Hal itu disampaikan Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni baru-baru ini kepada awak media di Tenggarong.

Keikutsertaan PPI Kukar, lanjut dia, saat berkunjung ke Yogyakarta beberapa waktu lalu juga bisa menjadi dasar dan bekal bagi organisasi tersebut untuk memberikan masukan kepada Dispora Kukar.

“Beberapa tambahan program dari kawan-kawan di Jogja ini bisa diterapkan di Kukar,” sebutnya.

Ia berharap PPI Kukar ikut serta merumuskan kegiatan-kegiatan kepemudaan, yang dapat meningkatkan penerapan nilai-nilai Pancasila di kalangan pemuda Kukar.

Selain itu, Ali berharap PPI Kukar dapat membantu Dispora dalam menjalankan kegiatan-kegiatan di bidang kepemudaan.

“Contohnya membantu melaksanakan sosialisasi bahaya narkoba dan sosialisasi peningkatan sumber daya tentang kewirausahaan,” jelasnya.

Ali mengatakan, PPI Kukar pun bisa melahirkan wirausaha muda mandiri, yang dapat dibina secara berkelanjutan oleh Dispora Kukar.

Kata dia, PPI Kukar juga dapat menjadi perpanjangan tangan Dispora Kukar di sekolah-sekolah. Tugasnya, menginformasi berbagai kebijakan daerah kepada para pelajar.

Ia mencontohkan Program Kukar Idaman seperti beasiswa untuk pelajar dan mahasiswa, program kewirausahaan, serta seleksi pemuda berprestasi.

“Mereka yang langsung berinteraksi dengan masyarakat di wilayahnya masing-masing. Ini efektif menurut kami untuk membantu kami berkomunikasi dan menyosialisasikan program kepada masyarakat,” tuturnya.

Dispora Kukar, sambung dia, dapat membantu anggota-anggota PPI yang berminat untuk menjadi anggota TNI dan Polri.

Ia menjelaskan, para anggota PPI memiliki peluang besar untuk menjadi anggota TNI dan Polri. Pasalnya, mereka mempunyai postur tubuh yang ideal.

“Kemudian akademik mereka sudah memenuhi syarat. Tinggal penguatan fisik dan penguatan pendamping serta pelatihan,” sarannya.

“Harapan kami, mereka adalah generasi yang kita dorong pada saat nanti untuk masuk ke TNI dan Polri,” sambungnya. (adv/mt/um)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

cb69ca3e-61d6-4002-8894-a924a9d8e08a

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK