Home » Daerah » Rendi Solihin Raih Penghargaan Tokoh Peduli UMKM

Rendi Solihin Raih Penghargaan Tokoh Peduli UMKM

Selasa,20 Februari 2024 05:03WIB

Bagikan : Array
Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin saat menerima penghargaan JMSI Award. (Istimewa)

SINTESANEWS.ID – Prestasi membanggakan diraih oleh Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin. Ia berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Tokoh Peduli Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam acara JMSI Award 2024 yang digelar di Hotel Discovery Ancol Jakarta, Senin (19/2/2024) malam.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas upaya dan kinerja Rendi Solihin dalam mengembangkan UMKM di Kukar.

Dengan lebih dari 50.000 pelaku UMKM, yang mayoritas adalah ibu rumah tangga, Rendi Solihin berhasil memberdayakan mereka untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan perekonomian daerah.

“Kami fokus pada pengembangan UMKM karena kami menyadari peran pentingnya dalam perekonomian lokal. Lebih dari 50.000 pelaku UMKM, sebagian besar di antaranya adalah ibu-ibu, telah berhasil meningkatkan penghasilan keluarga melalui keterlibatan dalam bisnis ini,” kata Rendi Solihin.

Rendi juga menunjukkan komitmennya untuk bersinergi dengan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang sedang dibangun.

Ia mengatakan bahwa semua kemajuan di IKN, baik dalam infrastruktur maupun UMKM, harus sejalan dengan perkembangan Kukar.

“Kami ingin bersama-sama berkembang seiring dengan Ibu Kota Nusantara. Apapun yang terjadi di sana, baik dalam infrastruktur maupun UMKM, harus sejalan dengan kemajuan Kukar,” ucapnya.

Untuk mendukung pengembangan UMKM, Pemkab Kukar kata Rendi bakal memberikan berbagai fasilitas dan bantuan, seperti kredit tanpa agunan dan tanpa bunga, bimbingan usaha, pemasaran produk, dan lain-lain.

Dengan demikian, diharapkan UMKM di Kukar dapat menjadi mitra pembangunan yang progresif dan berdaya saing. (ar)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

WhatsApp Image 2025-03-03 at 10.30.26

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK