Home » Pendidikan » Kampus » Semarak Ramadan, Penutupan Festival Garapan Unikarta Dirangkai dengan Nuzulul Quran dan Buka Puasa Bersama

Semarak Ramadan, Penutupan Festival Garapan Unikarta Dirangkai dengan Nuzulul Quran dan Buka Puasa Bersama

Rabu,20 April 2022 09:09WIB

Bagikan : Array

Kukar, sintesanews.id – Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta) melaksanakan penutupan Festival Ramadan pada Selasa (19/4/2022) sore. Kegiatan ini dirangkai dengan acara Nuzulul Quran di Unikarta.

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Unikarta Muhammad Junaidi mewakili pelaksana kegiatan ini mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut dihadiri berbagai pihak dari citivitas akademika Unikarta.

“Ada Ketua Yayasan, Rektor Unikarta, seluruh Dekan, dosen dan staf-staf di Unikarta,” kata Junaidi.

Turut hadir dalam acara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono; sejumlah kepala sekolah di Kukar; para peserta lomba, dan sejumlah mahasiswa Unikarta.

Junaidi mengatakan, selama dua minggu pihaknya telah melaksanakan Festival Ramadan yang dirangkai dengan sejumlah kegiatan.

“Ada penampilan talenta dari mahasiswa, ada lomba-lomba yang diadakan oleh ormawa, terus ada Pasar Ramadan,” jelasnya.

Ia mengklaim bahwa Pasar Ramadan yang mereka laksanakan menuai respons positif dari berbagai pihak. Kegiatan itu selain melibatkan masyarakat, juga melibatkan mahasiswa untuk mengisi lapak yang disediakan.

“Alhamdullillah ramai. Diisi 50 persen masyarakat dan 50 persennya lagi mahasiswa,” bebernya.

Junaidi berharap kegiatan yang telah terlaksana itu bisa menciptakan tunas-tunas wirausaha muda, serta bisa membangun citra yang positif bagi Unikarta.

“Diharapkan output dari kegiatan ini Unikarta semakin dikenal masyarakat, dan mahasiswa bisa semakin aktif setelah kita dilanda pandemi dua tahun ini,” ujarnya.

Diketahui, Nuzulur Quran yang dilaksanakan mulai pukul 16.30 Wita itu dirangkai dengan sejumlah kegiatan, di antaranya pembagian hadiah kepada pemenang lomba dan pemberian santunan kepada anak yatim.

Kegiatan itu juga diselingi buka puasa bersama sembari mendengarkan tausiah keagamaan, dan ditutup dengan salat Magrib berjemaah. (*)

Penulis: Mursid Mubarak

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

WhatsApp Image 2025-03-03 at 10.30.26

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK