Home » Advertorial » Diskominfo Kukar » Bupati Kukar dan PCNU Perkuat Silaturahmi dalam Suasana Halalbihalal

Bupati Kukar dan PCNU Perkuat Silaturahmi dalam Suasana Halalbihalal

Minggu,6 April 2025 07:00WIB

Bagikan : Array

SINTESANEWS.ID – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, menerima kunjungan silaturahmi dari Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kukar dalam suasana halalbihalal Idulfitri 1446 H, Minggu (6/4/2025) di Pendopo Odah Etam.

Pertemuan ini disebut murni ajang silaturahmi tanpa agenda politik atau pembahasan khusus.

Bupati Edi menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin serta mengapresiasi kontribusi PCNU Kukar dalam menjaga stabilitas sosial dan pembinaan umat.

“PCNU Kukar sangat berperan dalam menciptakan kondusivitas daerah,” kata Edi.

Bupati Edi menyebut kolaborasi dengan PCNU telah mendukung program seperti Gerakan Etam Mengaji, Satu Desa Satu Hafiz Quran, dan Da’i Pembangunan yang memperkuat nilai religius dan persatuan di masyarakat.

“Program keagamaan kami berjalan baik karena didukung para alim ulama, ustaz, dan ustazah,” ujar Edi.

Menurutnya, keberadaan dai di pelosok desa tak hanya meningkatkan kualitas keagamaan masyarakat, tapi juga mempererat persatuan di tengah keberagaman.

Edi juga mengapresiasi peran aktif PCNU dalam menciptakan ketertiban dan keamanan sosial di Kukar.

“Harapan kita kerja sama ini terus ditingkatkan untuk mewujudkan masyarakat Kukar yang religius dan sejahtera,” pungkasnya. (Adv/ar)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

WhatsApp Image 2025-03-03 at 10.30.26

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK