Home » Daerah » Kutai Kartanegara » Dukungan Berkelanjutan untuk Penyandang Disabilitas oleh PT Sentosa Laju Energi melalui Yayasan SLE Foundation

Dukungan Berkelanjutan untuk Penyandang Disabilitas oleh PT Sentosa Laju Energi melalui Yayasan SLE Foundation

Kamis,21 Maret 2024 12:25WIB

Bagikan : Array
Jajaran Yayasan SLE Foundation bersama peserta pelatihan kewirausahaan.

SINTESANEWS.ID – PT. Sentosa Laju Energi melalui Yayasan SLE Foundation mengadakan pelatihan kewirausahaan dan belajar bahasa isyarat bagi penyandang disabilitas, di BPU Marangkayu Kukar, Rabu (20/3/2024).

Tujuan pelatihan ini untuk membuka peluang usaha bagi para disabilitas.

Tak hanya pelatihan, para disabilitas juga bakal dibekali modal usaha.

“Kami mengadakan pelatihan ini juga bertujuan untuk mengurangi angka pengangguran dan bisa meningkatkan ekonomi masyarakat difabel. Karena kita siapkan modal usaha,” ujar Ketua Yayasan SLE Foundation, Ali Zakiyudin.

Ali berharap kegiatan serupa bakal terus dilaksanakan di seluruh wilayah yang membutuhkan.

“Kegiatan seperti ini akan terus kita laksanakan dan mudah-mudahan bisa menjangkau seluruh wilayah yang membutuhkan,” harapnya.

Di akhir acara, Yayasan SLE Foundation memberikan bantuan berupa alat bantu dengar, alat bantu jalan dan kursi roda serta modal usaha bagi penyandang disabilitas.

Diketahui, SLE Foundation merupakan lembaga yang bergerak di bidang kemanusiaan dengan tujuan meningkatkan efektivitas kegiatan yang menyangkut Tanggung Jawab Sosial Perusahaan dan memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat.

Menyambut kegiatan ini, Camat Marangkayu, Ambo Dalle menyampaikan terima kasih kepada PT Sentosa Laju Energi dan Yayasan SLE Foundation yang sudah peduli terhadap penyandang disabilitas.

“Sebagai penyelenggara, kami mengucapkan terima kasih kepada PT Sentosa Laju Energi dan Yayasan SLE Foundation. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk kita semua,” ucap Ambo Dalle.

Kegiatan ini diakhiri dengan berbuka puasa bersama. (ar)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

WhatsApp Image 2025-03-03 at 10.30.26

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK