Home » Daerah » Kutai Kartanegara » Pemkab Kukar Gelar Nobar Seru di Simpang Empat Pendopo Bupati

Pemkab Kukar Gelar Nobar Seru di Simpang Empat Pendopo Bupati

Selasa,30 April 2024 09:30WIB

Bagikan : Array

SINTESANEWS.ID – Semangat menyaksikan pertandingan sengit antara Indonesia dan Uzbekistan dalam Piala Asia U-23 terpancar jelas di wajah ribuan masyarakat yang hadir dalam acara Nonton Bareng (Nobar) yang digelar oleh Pemkab Kukar di Simpang Empat Pendopo Bupati pada Senin (29/4/2024).

Acara ini dihadiri oleh Sekda Kukar Sunggono dan jajaran Forkopimda.

Semarak Nobar semakin terasa ketika Antusiasme masyarakat tak terbendung ketika pertandingan dimulai dan dipancarkan melalui layar Videotron.

Meskipun Indonesia harus menelan kekalahan dengan skor 0-2 dari Uzbekistan, Sekda Sunggono, yang turut hadir dalam Nobar tersebut, menyatakan rasa bangganya terhadap Timnas Indonesia.

“Meskipun ini merupakan kekalahan, namun sebagai warga Indonesia, kita patut berbangga dengan performa Timnas Indonesia dalam kompetisi internasional,” ungkapnya.

Menurut Sunggono, dukungan terhadap Timnas Indonesia harus terus diberikan, mengingat masih ada pertandingan lain untuk memperebutkan posisi juara 3 dan 4.

“Meskipun skornya 2-0, kita harus tetap mendukung dan memberikan semangat kepada Timnas Indonesia. Masih ada kesempatan untuk meraih posisi juara 3 dan membuktikan prestasi yang lebih baik,” tegasnya.

Sunggono pun berharap agar Timnas Indonesia dapat menunjukkan peningkatan dalam pertandingan selanjutnya dan meraih peringkat ke-3 dalam turnamen Piala Asia U-23.

“Dengan semangat yang sama, semoga pada kesempatan berikutnya, Timnas Indonesia mampu mencapai peringkat ke-3 yang memuaskan,” pungkasnya.

Acara Nobar ini tidak hanya menjadi ajang hiburan semata, tetapi juga sebagai wujud dukungan dan kebanggaan atas prestasi Timnas Indonesia dalam kancah internasional. (ir/ar)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

cb69ca3e-61d6-4002-8894-a924a9d8e08a

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK