SINTESANEWS.ID – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar Aji Ali Husni, menghadiri kejuaraan Paralympic Atletik se-Kaltim yang diselenggarakan National Paralympic Committe Indonesia (NPCI) Kukar di Kompleks Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang pada Senin (24/7/2023).
Turnamen yang pertama kali dilaksanakan di Kukar tersebut diikuti sebanyak 126 peserta dari berbagai kabupaten dan kota di Kaltim.
“Karena kompetitornya cukup sedikit jadi kegiatan ini kita buka se-Kaltim. Ini juga bagian dari tolak ukur pembinaan prestasi-prestasi olahragawan paralympic yang ada di Kukar,” kata Ali.
Ia menyebutkan, para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut memainkan beberapa lomba. Di antaranya lomba lari 200-400 meter, lempar lembing, lempar cakram, tolak peluru serta bola voli duduk.
Kegiatan tersebut menjadi ajang bagi para atlet untuk menunjukkan kemampuannya pasca mengikuti try out beberapa waktu lalu.
Ali mengaku sejauh ini Dispora Kukar telah memberikan pembinaan serta fasilitas berupa sarana dan prasarana dalam meningkatkan prestasi bagi para atlet Paralympic. Hal itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian Pemkab Kukar bagi atlet berkebutuhan khusus.
Ia menginginkan atlet Paralympic diberikan kesempatan yang sama seperti atlet pada umumnya dalam meningkatkan prestasi.
“Insyaallah kita akan kembangkan. Setelah kegiatan ini kita akan kembangkan kegiatan sosialisasi atau perekrutan baru khususnya teman-teman yang ada di kecamatan yang belum mengetahui agar mereka bisa berprestasi seperti yang lain,” ungkapnya. (adv/mt/rh)