Home » Pendidikan » Kampus » Gerakan Unikarta Mengaji, Upaya Kampus Bentengi Nilai Moral dan Agama

Gerakan Unikarta Mengaji, Upaya Kampus Bentengi Nilai Moral dan Agama

Minggu,13 Oktober 2024 10:51WIB

Bagikan : Array
Wakil Rektor II Unikarta, Zen Istiarsono. (Sintesa News)

SINTESANEWS.ID – Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta) rutin menggelar Gerakan Unikarta Mengaji setiap Jumat pagi, sebuah kegiatan yang diinisiasi oleh rektorat melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pusat Studi Quran (PSQ).

Acara ini tidak hanya sekadar mengaji, tetapi juga disertai dengan ceramah selama satu jam, dari pukul 08.00 hingga 09.00 Wita, yang melibatkan seluruh civitas akademika.

Wakil Rektor II Unikarta, Zen Istiarsono, menyatakan bahwa kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pihak kampus karena dianggap memberikan banyak manfaat.

“Tidak hanya memperbaiki bacaan Al-Quran, ceramah yang diberikan oleh ustadz juga menjadi renungan penting dalam kehidupan sehari-hari,” kata Zen, Sabtu (12/10/2024).

Kata dia, di tengah pesatnya perkembangan zaman, Gerakan Unikarta Mengaji dianggap sebagai upaya untuk membentengi mahasiswa dari perilaku yang bertentangan dengan nilai moral dan agama.

Menurut Zen, program ini juga merupakan realisasi dari visi Rektor Unikarta yang ingin memastikan para mahasiswa lulus dengan kemampuan mengaji yang baik.

“Kegiatan ini menjadi ciri khas Unikarta. Mahasiswa yang lulus bukan hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki etika yang baik, sehingga membanggakan orang tua. Itu yang kita inginkan,” tuturnya.

Zen juga menyebut bahwa Gerakan Unikarta Mengaji telah menjadi contoh bagi universitas lain. Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Unikarta.

“Semoga kegiatan ini terus berlanjut dan jumlah pesertanya semakin bertambah,” harapnya. (Ir/ar)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

cb69ca3e-61d6-4002-8894-a924a9d8e08a

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK