Home » Advertorial » Diskominfo Kukar » Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pemkab Kukar Gelar Kutai Kartanegara Bersholawat

Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pemkab Kukar Gelar Kutai Kartanegara Bersholawat

Minggu,29 Oktober 2023 05:03WIB

Bagikan : Array
Jajaran Pemkab Kukar,para ulama serta jamaah di kegiatan Kukar Bersholawat. (Sintesa News)

SINTESANEWS.ID – Pemkab Kukar merayakan peringatan salah satu hari besar Islam yakni maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan di Taman Kota Raja, Sabtu (28/10/2023).

Kegiatan yang bertajuk Kutai Kartanegara Bersholawat Jilid 2 ini mendatangkan ulama terkemuka Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.

Pada acara yang dihadiri ribuan umat muslim Kukar ini, Bupati Edi Damansyah mengajak para jamaah untuk terus mengamalkan ajaran Islam salah satunya terus mengirimkan sholawat kepada Baginda nabi.

Kata Bupati Edi, dengan bersholawat, umat muslim akan terus mengingat Allah SWT.

Ia pun mendoakan seluruh jamaah yang hadir semoga mendapat keberkahan dari Tuhan yang maha esa.

“Apabila sholat berjemaah dan sholawat ini diamalkan, saya meyakini pembangunan Kukar ke depan bakal diridhoi oleh Allah SWT,” ujar Edi

Kemudian, ia juga menjelaskan bahwa Kukar Bersholawat merupakan bagian dari Program Gerakan Etam Mengaku (Gema) yang sudah diatur dalam Perda Nomor 4 Tahun 2021. Tujuannya, untuk meningkatkan pembangunan sumber daya manusia yang berakhlak mulia, unggul, dan berbudaya.

“Selain itu, Gema ini juga terdapat prorgam satu desa satu hafiz Quran. Ada juga program dai masuk desa. Saya berterima kasih kepada semua pihak dan masyarakat yang mendukung program ini,” pungkasnya. (adv/au)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

cb69ca3e-61d6-4002-8894-a924a9d8e08a

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK