Home » Daerah » Samarinda » Profil Singkat Makmur HAPK, Anggota DPRD Kaltim dari Fraksi Golkar

Profil Singkat Makmur HAPK, Anggota DPRD Kaltim dari Fraksi Golkar

Senin,21 November 2022 12:56WIB

Bagikan :
Anggota DPRD Kaltim, Makmur HAPK. (jpnn.com)

SINTESANEWS.ID – Makmur HAPK merupakan Anggota DPRD Kaltim dari Dapil Bontang, Kabupaten Kutai Timur, dan Kabupaten Berau.

Sebelumnya, ia menjabat sebagai Ketua DPRD Kaltim periode 2019-2024, sebelum kemudian digantikan oleh Hasanuddin Mas’ud, yang juga rekannya di Fraksi Golkar.

Dilansir dari Wikipedia pada Senin (21/11/2022), Makmur adalah politikus senior Partai Golkar yang menjabat sebagai Ketua DPRD Kaltim sejak 1 Oktober 2019.

Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai Bupati Berau selama dua periode dan Wakil Bupati Berau selama satu periode.

Makmur berasal dari kampung Batu-batu yang terletak sekitar 60 kilometer dari Tanjung Redeb, ibu kota Kabupaten Berau.

Singkatan HAPK di belakang namanya diambil dari nama ayahnya, yaitu Haji Aji Panglima Kahar. Ayahnya merupakan seorang kepala kampung pada masanya.

Ia menghabiskan masa remajanya di kampung halamannya. Ia menempuh pendidikan dasar hingga menengah di Tanjung Redeb. Ia tercatat sebagai lulusan SD Batu-Batu (1971), SMP Negeri Sangatta Tanjung Redeb (1974), dan SMA Negeri Tanjung Redeb (1977). Makmur kemudian melanjutkan pendidikan tingginya di Universitas Mulawarman, Samarinda.

Jiwa kepemimpinan yang menurun dari ayahnya telah tampak ketika Makmur menjadi ketua kelas saat sekolah. Meski begitu, ia dikenal sebagai pribadi yang pendiam dan sulit berbicara di muka umum.

Makmur mulai mengasah bakatnya di bidang politik saat menempuh pendidikan sebagai mahasiswa di Fakultas Sosial dan Politik Universitas Mulawarman. Sebagai mahasiswa, ia aktif dalam berorganisasi, salah satunya menjadi Ketua Asrama Mahasiswa Berau. Ia menamatkan pendidikan tingginya pada tahun 1984.

Usai lulus dari pendidikan tingginya, Makmur tercatat memulai kariernya sebagai birokrat. Ia bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Berau sejak tahun 1984.

Ia pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Berau pada tahun 1996-1998. Puncak kariernya sebagai PNS adalah ketika menjabat sebagai Asisten III di Sekretariat Daerah Kabupaten Berau selama tiga tahun (1998-2000).

Pada saat itu pula ia menempuh pendidikan magisternya dan lulus di bidang manajemen dari Universitas Wijaya Putra Surabaya.

Karier Makmur semakin cemerlang ketika berhasil menjadi Wakil Bupati Berau mendampingi Bupati Masdjuni yang menjabat pada periode kedua. Ia kemudian menggantikan Masdjuni sebagai Bupati Berau dan menjabat selama dua periode seperti pendahulunya didampingi oleh Wakil Bupati Ahmad Rivai.

Makmur kemudian meneruskan kegiatan politiknya hingga terpilih sebagai Ketua DPRD Provinsi Kaltim periode 2019-2024 menggantikan rekan separtainya, Syahrun N.S.

Makmur menikah dengan Seri Marawiah dan dikaruniai dua orang putri. Putri pertamanya bernama Lidya Makmur dan putri keduanya bernama Widya Makmur. (adv/mb)

6085768219885996691-min

TOPIK TERKAIT

BERITA UTAMA

REKOMENDASI

cb69ca3e-61d6-4002-8894-a924a9d8e08a

TEKNOLOGI

TERPOPULER

HIBURAN

bannera

POLITIK